Minggu, 14 Juni 2015

Nasi Goreng Monster Rempah Buto Ijo

NASI GORENG MONSTER REMPAH BUTO IJO





Nasi Goreng Rempah Mummy. Penasaran nggak ??

NASI GORENG MONSTER REMPAH MUMMY

                                          NASI GORENG MONSTER REMPAH MUMMY

nasi goreng monster

NASI GORENG MONSTER99

                                 

Pecinta kuliner Nasi Goreng Indonesia belum lengkap kuliner tersebut jika belum mencoba yang satu ini yaitu Nasi Goreng Monster 99, yang berpusat di Jalan Sigura-gura, Kota Malang. Selain rasanya yang menggoda dan mistirius juga dapat menikmati wahana-wahana yang menarik disini serta harganya terbilang murah.
Ada 9 macam menu yang bervariasi ditawarkan disini oleh pengelola kami yaitu seperti nasi goreng Tuyul, Phoenix, Zombie, Buto Ijo, Helloween, Medusa, Mummy, Nagini, dan Yeti. Pengunjung dapat memilih nasi goreng rasa pedas mulai level 1 hingga 100 mega watt.
Nasi goreng Zombie misalnya, terdiri dari campuran kikil, dan pilihan rempah khas india. Sedangkan Buto Ijo cita rasa kayu manis dengan pilihan campuran potongan ayam/daging sapi/kambing dan berkualitas. Paling penting, semua masakan tanpa campuran saos dan pengawet.
Selain itu, nasi goreng tersebut kaya akan rasa rempah-rempahnya. Ada 9 macam rempah, sebagian rempahnya didatangkan dari Negara Qatar.
Dari harganya, pengunjung dapat menikmati 9 menu makanan itu dengan harga berkisar antara Rp 11.000 - Rp 15.000. Dan untuk minuman, pengunjung dapat memilih sesuai selera, harganya lumayan murah Rp 3000-Rp 7000.
Owner Nasi Goreng Monster 99, Saleh Al-Hamid, mengatakan, selama grand opening, Kamis-Sabtu (29-31 Januari) ada 1.999 piring diberikan secara gratis bagi pengunjung.
“Karena baru dan hadir dengan cita rasa berbeda, kami sajikan gratis bagi pengunjung,” katanya saat berbincang dengan MALANG TIMES.
Nama monster sendiri, lanjut dia, kesan masyarakat akan sosok monster menyeramkan, tapi lewat tangan dinginnya itu mencoba menyajikan dalam bentuk makanan dan lucu.
“Maka dari itu nama nasi goreng kami tambahi monster, supaya pengunjung penasaran,” ujar pengusaha nasi goreng monster ini.